Cegah Penabrakan Jembatan Mahakam Terulang, Pelindo Segera Pasang Alat Sensor Keamanan

5 hours ago 16

Selasa, 29 April 2025 – 00:28 WIB

Cegah Penabrakan Jembatan Mahakam Terulang, Pelindo Segera Pasang Alat Sensor Keamanan - JPNN.com Kaltim

Tongkang BG Azamara 3035 milik PT SKA dievakuasi usai menabrak pilar fender Jembatan Mahakam. Foto: ANTARA/HO-Pelindo Samarinda

kaltim.jpnn.com, SAMARINDA - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional 4 Samarinda segera memasang alat sensor keamanan untuk mencegah insiden penabrakan Jembatan Mahakam terulang.

Langsung ini dilakukan sebagai respons atas insiden tertabraknya Jembatan Mahakam oleh tongkang pengangkut batu bara pada Sabtu (26/4).

"Langkah ini diinisiasi Subholding Pelindo Jasa Maritim (SPJM), meliputi pemasangan sensor kecepatan arus, ketinggian permukaan air dan ketinggian muatan kapal, yang diharapkan dapat meningkatkan keselamatan lalu lintas di perairan Sungai Mahakam," ungkap General Manager Pelindo Regional 4 Samarinda Kapten (Capt) Suparman, Selasa (28/4).

Dia menegaskan Pelindo siap membantu menuntaskan penanganan insiden tongkang BG Azamara 3035 milik PT SKA yang hanyut dan menabrak Jembatan Mahakam pada Sabtu (26/4) sekitar pukul 23.00 WITA.

Suparman menyampaikan keprihatinan mendalam atas kejadian tersebut dan menegaskan komitmen perusahaan untuk mendukung proses evakuasi hingga tuntas.

Koordinasi intensif juga dilakukan dengan berbagai pihak terkait, termasuk kepolisian, Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Otoritas Pelabuhan, serta instansi pemerintah daerah.

Sinergi ini bertujuan memastikan penanganan insiden berjalan lancar, tepat sasaran dan tuntas.

Capt Suparman mengklarifikasi insiden terjadi di luar jam operasional pelayanan Pelindo Regional 4 Samarinda yang berakhir pada pukul 17.00 WITA.

Pelindo segera memasang alat sensor keamanan untuk mencegah penabrakan jembatan Mahakam terulang

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

Read Entire Article
| | | |