Ekosistem Industri Tembakau Apresiasi Keputusan Menteri Keuangan yang Tak Naikan Cukai

1 month ago 26

Selasa, 30 September 2025 – 18:30 WIB

Ekosistem Industri Tembakau Apresiasi Keputusan Menteri Keuangan yang Tak Naikan Cukai - JPNN.com Jabar

Potret karangan bunga di Kantor Kementerian Keuangan. Foto : Source for jpnn

jabar.jpnn.com, DEPOK - Keputusan Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa untuk tidak menaikkan Cukai Hasil Tembakau (CHT) pada tahun 2026 disambut positif oleh berbagai elemen dalam ekosistem industri hasil tembakau.

Sebagai bentuk apresiasi, sejumlah asosiasi dan pelaku industri mengirimkan karangan bunga ke kantor Kementerian Keuangan di Jakarta.

Karangan bunga tersebut datang dari berbagai pihak, termasuk Aliansi Masyarakat Tembakau Indonesia (AMTI), Federasi Serikat Pekerja Rokok Tembakau Makanan Minuman – Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSP RTMM-SPSI), Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI), serta asosiasi dan pelaku industri lainnya dari berbagai daerah di Indonesia.

Pesan-pesan yang tertulis di papan bunga menyuarakan rasa syukur dan penghargaan atas keputusan yang dinilai berpihak pada keberlangsungan sektor industri tembakau.

“Terima kasih Pak Menteri cukai tidak naik, nafkah jutaan pekerja terjaga!,” tulis dalam karangan bunga.

“Matur nuwun Pak Menteri sudah melindungi sawah ladang kami di Jawa Timur dengan tidak menaikan cukai di 2026!.”

“Pak Menteri, cukai ora naik, tembakau Jember iso panen tenang. Bapak wis jaga rejeki kami!.”

”Cukai tetap, keputusan tepat, rokok ilegal kita babat! Mantap.”

Ekosistem industri tembakau apresiasi Menteri Keuangan (Menkeu), Purbaya Yudhi Sadewa atas keputusan tidak menaikan cukai 2026

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

Read Entire Article
| | | |