Gelar IAS Terampil Batch 2, IAS Bertekad Cetak SDM Berdaya Saing

2 weeks ago 33

Rabu, 17 Desember 2025 – 19:00 WIB

Gelar IAS Terampil Batch 2, IAS Bertekad Cetak SDM Berdaya Saing - JPNN.com Jakarta

PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney menyelenggarakan program IAS Terampil Batch 2 di Yogyakarta untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing. Foto: IAS

jakarta.jpnn.com - PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney menyelenggarakan program IAS Terampil Batch 2 di Yogyakarta untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing.

Program yang digelar sub holding InJourney itu merupakan lanjutan dari acara yang sebelumnya dihelat di Batam.

IAS Terampil menjadi bagian strategi berkelanjutan perusahaan untuk mendukung peningkatan kualitas layanan kebandarudaraan nasional.

IAS Terampil dirancang sebagai program pengembangan kompetensi yang berorientasi kebutuhan operasional dan standar industri aviasi. 

Pada IAS Batch 2, IAS memfokuskan pelatihan basic facility care yang mencakup pemahaman menyeluruh mengenai perawatan fasilitas, penerapan standar operasional prosedur, aspek keselamatan dan kesehatan kerja (K3), serta prinsip pemeliharaan fasilitas yang efektif, efisien, dan berkelanjutan.

Melalui pendekatan tersebut, IAS berupaya memastikan kesiapan tenaga kerja dalam mendukung operasional bandara yang andal dan berorientasi kualitas layanan.

Selama program digelar, peserta mengikuti rangkaian kegiatan pelatihan yang terstruktur dan berkesinambungan. 

Kegiatan tersebut meliputi pemaparan materi secara mendalam, diskusi interaktif, studi kasus berbasis praktik terbaik di lingkungan kebandarudaraan, serta praktik lapangan yang dipandu instruktur dan praktisi berpengalaman di bidang facility management dan layanan bandara.

PT Integrasi Aviation Solusi atau InJourney menyelenggarakan program IAS Terampil Batch 2 di Yogyakarta untuk membangun sumber daya manusia yang unggul

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

Read Entire Article
| | | |