jabar.jpnn.com, DEPOK - Ratusan warga yang didominasi mak-mak menangkap ikan dengan tangan kosong atau 'Ngubek' di Kali Enggram, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Sabtu (26/4/2025).
Kegiatan tersebut, dilakukan dalam rangka Hari Jadi ke-26 Kota Depok tingkat Kelurahan Sawangan Baru.
Lurah Sawangan Baru, Firman Septiadi Nurjaman mengatakan, kegiatan yang baru perdana dilakukan ini disambut baik dan meriah oleh warga.
Sebanyak 2,5 kwintal ikan lele dan mas disebar ke Kali Enggram.
"Alhamdulillah warga semuanya senang, bapak-bapak, ibu-ibu, sampai anak-anak semua tumpah ruah disini memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-26 Kota Depok," ucapnya.
Dia menuturkan, acara ini merupakan inisiatif dari stakeholder wilayah untuk memeriahkan usia ke-26 Kota Depok.
Melalui kegiatan ini, diharapkan warganya semakin guyub dan bersama-sama menjaga kondusifitas lingkungan.
Setelah acara tersebut, dilanjutnya dengan makan gratis 1.000 porsi disediakan untuk seluruh warga yang hadir. (mcr19/jpnn)