jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor memberangkatkan tim gabungan ke Aceh untuk penanganan kebencanaan dan trauma healing.
Misi kemanusiaan Pemkot Bogor ke Aceh ini, dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin.
Keberangkatan tim gabungan ini, merupakan tindak lanjut dari koordinasi intensif dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor.
Tim yang diberangkatkan merupakan kolaborasi lintas instansi, mencakup personel dari BPBD, Dinas Kesehatan (Dinkes), RSUD Kota Bogor, IDI Kota Bogor serta tim khusus yang fokus pada penanganan trauma healing.
"Pada kesempatan yang baik ini, kami Pemerintah Kota Bogor secara resmi memberangkatkan satu tim yang akan membantu kebencanaan di Aceh," ucap Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim.
Dirinya berharap, kehadiran tim ini dapat memberikan kontribusi berarti bagi kondisi tanggap bencana di wilayah Aceh.
“Dengan persiapan yang matang dan semangat kerja sama. Kami percaya tim ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat di daerah terdampak. Kami juga berharap agar seluruh anggota tim medis diberikan kelancaran dan kesehatan selama menjalankan tugas mulia ini," tuturnya.
Sejalan dengan upaya Pemkot, RSUD Kota Bogor juga telah menunjukkan kepedulian mendalam.



















































