bali.jpnn.com, BADUNG - Masalah penyaluran air bersih di wilayah Badung Selatan, yang diprotes para pelanggan mulai mendapat titik temu.
Direktur Utama Perumda Tirta Mangutama mengatakan I Wayan Suyasa pihaknya telah melakukan upaya-upaya dalam menyelesaikan masalah ini.
Salah satunya dengan melakukan pemasangan pompa di Sistem IV IPA Estuary untuk meningkatkan distribusi air dari 420 liter per detik ke 490 liter per detik.
“Uji coba pola pengaliran ini, berhasil meningkatkan level air di Wellsite Reservoir (wadah penampung) dari 0,5 meter menjadi 2 meter.
Air kini mengalir lebih banyak, untuk memenuhi kebutuhan pelanggan kami a di wilayah Badung Selatan,” ujar I Wayan Suyasa dilansir dari laman Pemkab Badung.
“Uji coba ini akan terus dilakukan hingga Sistem V IPA Estuary beroperasi normal demi menjaga kualitas, kuantitas dan kontinuitas pelayanan,” imbuhnya.
Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa memberi waktu Perumda Tirta Mangutama hingga 20 Februari 2026 untuk menuntaskan masalah ini.
“Kami sudah memberikan waktu sampai 20 Februari 2026 kepada Perumda Tirta Mangutama untuk segera menyelesaikan masalah penyaluran air bersih di Wilayah Badung selatan.



















































