Sesekali Buka Puasa Bareng Keluarga di Luar, Ririn Ekawati: Terkadang Pengin Suasana Baru

4 hours ago 10

 Terkadang Pengin Suasana Baru

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati. foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Ibnu Jamil bersama istrinya, Ririn Ekawati, dan sang buah hati menghadiri acara soft opening Restoran Partner Senja.

Ibnu Jamil pun mengungkapkan kesannya atas restoran Partner Senja.

Menurut dia, restoran tersebut bisa menjadi pilihan tempat yang asyik untuk dikunjungi.

"Hari ini kami datang di acara soft opening dari Partner Senja yang ada di Depok, tempat resto, kafe, pokoknya tempat buat teman-teman wilayah Depok dan sekitarnya."

"Yang mau nongkrong atau mau makan, ngopi, bisa di sini, keren banget tempatnya," ujar Ibnu Jamil dalam acara soft opening Restoran Partner Senja di Depok, Jawa Barat, Sabtu (8/3).

Selain tempatnya yang bagus, menurutnya, makanan yang disajikan juga terasa nikmat.

"Mac and cheese-nya enak. Tadi saya makan buntut bakar juga," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ririn Ekawati menuturkan sebisa mungkin mereka berbuka puasa bersama keluarga di rumah.

Meski begitu, sesekali mereka mengajak anggota keluarganya berbuka puasa di luar.

Hal itu dilakukan untuk mendapatkan suasana yang berbeda.

"Sebenarnya bukan rutinitas sih, sebenarnya sebisa mungkin buka puasa di rumah, tetapi terkadang pengin suasana yang baru. Jadi, kami janjian sama keluarga untuk makan di luar begitu," tutur Ririn Ekawati.

Tiap keluarga pun memiliki kebiasaan berbeda saat berbuka puasa.

Bagi Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati, mereka mengaku terbiasa langsung menyantap makanan berat atau utama saat berbuka puasa.

"Kami aliran makan berat langsung berdua," kata Ibnu Jamil.

Dia sendiri mengaku tak memiliki menu wajib untuk berbuka puasa.

Sebab yang terpenting baginya adalah momen kebersamaan dengan keluarganya.

"Kalau aku apa saja yang penting bareng keluarga. Kalau sekarang enggak tahu, sudah enggak bisa kayak dulu waktu remaja makannya bisa langsung banyak, sekarang itu paling makannya sedikit ya," ucap Ibnu Jamil.

"Ya mungkin karena puasa dan karena langsung kurma, itu yang bikin mengganjal, jadi langsung terasa full," sambungnya. (mcr7/jpnn)


Aktor Ibnu Jamil bersama istrinya, Ririn Ekawati, dan sang buah hati menghadiri acara soft opening Restoran Partner Senja.


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |