jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ariel NOAH menemui Fraksi PDIP DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Senin (10/11).
Dia datang bersama sejumlah perwakilan asosiasi penyanyi dari Vibrasi Suara Indonesia (VISI) seperti Armand Maulana, hingga Fadli Padi.
Kedatangan Ariel NOAH dan kawan-kawan ternyata untuk menyampaikan aspirasi soal royalti.
Ariel NOAH sebagai Wakil Ketua VISI meminta agar revisi Undang-Undang soal Hak Cipta segera dilakukan untuk menangani polemik royalti.
Sebab, menurutnya, dunia permusikan berjalan setiap hari sehingga memerlukan kejelasan.
"Jadi kita butuh kepastian itu biar cepat selesai, biar semua orang merasa nyaman untuk bernyanyi, pencipta lagu mendapatkan haknya juga," kata Ariel NOAH dilansir Antara, Senin (10/11).
Vokalis NOAH itu menyebut Fraksi PDIP turut membantu menyelesaikan perbedaan pendapat tentang royalti hak cipta, izin penggunaan lagu, dan segala macam beberapa bulan belakangan.
Ariel NOAH menjelaskan, sejauh ini ada dua hal yang tengah dikerjakan berkaitan dengan penyelesaian masalah royalti.





















































