jpnn.com, JAKARTA - ANEMIA merupakan salah satu penyakit yang bisa menyerang siapa aja.
Anemia terjadi akibat menurunkan kadar sel darah merah yang bisa mengakibatkan Anda merasa lemas dan lesu.
Padahal, sel darah merah sangat dibutuhkan oleh tubuh, salah satunya sebagai pengikat oksigen untuk diedarkan ke seluruh tubuh.
Lalu, apa saja rekomendasi suplemen penambah darah untuk pasien anemia?
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Sangobion
Sangobion menjadi salah satu suplemen penambah darah yang sangat familiar.
Selain mengandung zat besi sebanyak 259mg, Sangobion juga mengandung vitamin dan mineral lainnya, seperti vitamin C, vitamin B12, dan asam folat.
Sebelum mengonsumsi sangobion, kamu dianjurkan untuk berkonsultasi terlebih dahulu jika mempunyai alergi terhadap beberapa kandungan di dalamnya, atau sedang mengidap beberapa penyakit.