Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto

1 day ago 23

Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Satgas Cakra Buana PDI Perjuangan mengamankan sejumlah orang saat sidang dengan terdakwa Hasto Kristiyanto di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (17/4). Source for JPNN.com

jpnn.com - Politikus PDI Perjuangan Mohamad Guntur Romli mengungkap kronologi Satgas Cakra Buana mengamankan penyusup sebelum dimulainya sidang lanjutan perkara dengan terdakwa Hasto Kristiyanto di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Kamis (17/4).

Diketahui, Satgas Cakra Buana PDIP bersama Guntur Romli menangkap sejumlah penyusup yang mengenakan baju bertuliskan #AdiliHasto dan #AdiliMegawati.

Awalnya, Guntur Romli pada pukul 09.00 WIB menerima informasi soal 20 orang bakal menyusup ke ruang sidang Hasto.

"Sebelum sidang dimulai, saya memperoleh informasi ada 20 orang yang menyusup ke ruang sidang pengadilan," kata dia melalui layanan pesan, Kamis (17/4).

Guntur Romli mengatakan para penyusup dari informasi yang diperoleh, ingin membuat aksi teatrikal dan keributan memakai kaus bertuliskan #AdiliHasto dan #AdiliMegawati ketika sidang dimulai. 

Menurutnya, sepuluh orang dari informasi yang diterima, sudah masuk dan duduk di dalam ruang sidang. 

"Sepuluh orang masih menunggu di kursi tunggu luar sidang," kata Guntur Romli.

Dia mengatakan para penyusup menggunakan kemeja, sehingga mereka bisa berada di Pengadilan Tipikor tanpa dicurigai.

Politikus PDI Perjuangan Mohamad Guntur Romli mengungkap kronologi Satgas Cakra Buana PDIP mengamankan penyusup di sidang Hasto Kristiyanto.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |