Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit

13 hours ago 20

Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Jasad Norajidin saat dievakuasi oleh warga pada Sabtu (19/4). Foto: ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi

jpnn.com, PURUK CAHU - Seorang warga Desa Muara Untu bernama Norajidin (51) ditemukan meninggal dunia.

Jasadnya temukan mengambang tersangkut di dahan pohon sawit yang tumbuh di samping rumah warga saat terjadi musibah banjir di desa yang berada di wilayah Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng) tersebut pada Sabtu (19/4) sekitar pukul 05.30 WIB.

”Awal diketahui korban menghilang setelah adanya laporan kakaknya yang menyampaikan korban sudah satu hari tidak pulang,” kata Kapolsek Murung Ipda Yakobus Riko saat dikonfirmasi, Minggu (20/4).

Riko menjelaskan korban berpamitan kepada kakaknya bernama Amir untuk berangkat kerja ke pasar Desa Muara Untu pada Rabu (16/4) pukul 15.00 WIB.

Namun, Norajidin sehari-hari bekerja sebagai buruh angkut barang itu diketahui tidak pulang ke rumah pada malam hari.

Saat itu, sang kakak mengira korban sedang tidur di posko dapur umum dekat gedung serbaguna Desa Muara Untu dikarenakan saat itu desa sedang mengalami banjir akibat luapan Sungai Barito.

Pada Jumat (18/4), karena korban masih belum kembali ke rumah, sang kakak menanyakan kepada tetangga sekitar, tetapi kebanyakan warga tidak ada yang mengetahuinya.

"Kemudian kakaknya dengan dibantu warga mencoba mencari keberadaan korban namun tetap tidak ditemukan,” jelas Riko.

Banjir di Murung Raya menelan korban jiwa, seorang warga bernama Norajidin ditemukan mengapung dan tersangkut di dahan pohon sawit

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |