jpnn.com - BANDUNG - Persib Bandung kini berada di bawah Borneo FC dan memiliki poin yang sama dengan Persija Jakarta.
Itu setelah Borneo FC dan Persija sama-sama meraih kemenangan di pekan ke-18 Super League, sementara Persib belum merumput.
Si Maung Bandung baru melakoni laga pekan ke-18 dengan menjamu PSBS Biak di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (25/1).
Jika pengin menyalip Borneo FC, Persib Bandung wajib menang.
Pria di bawah mistar Persib Teja Paku Alam menyatakan kesiapan timnya menghadapi PSBS.
"Kami siap. Pertandingan pertama putaran kedua ini, kami akan berusaha untuk meraih hasil terbaik," kata Teja.
Pada putaran pertama, Teja tampil dalam 15 laga selama 1.350 menit. Ketika mengalahkan PSBS Biak di kandangnya pada putaran pertama, Teja juga dipercaya mengawal gawang Persib.
Namun, Teja mengatakan, kemenangan saat itu bukan acuan timnya untuk laga mendatang.
















.jpeg)





































