Tertutup Motor, Mahasiswi UGM Ditemukan Tewas di Dalam Parit, Polisi Bilang Begini

1 day ago 21

Tertutup Motor, Mahasiswi UGM Ditemukan Tewas di Dalam Parit, Polisi Bilang Begini

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kapolsek Plaosan AKP Joko Yuhono menjelaskan penyebab tewasnya mahasiswi UGM di parit Magetan. Foto: sourcr JPNN

jpnn.com, MAGETAN - Sheila Amalia Cristanti (21), mahasiswi Universitas Gajah Mada (UGM) ditemukan tewas di sebuah parit di tikungan Lawu Green Forest, tepatnya di Jalan Raya Sarangan–Cemorosewu, Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, Magetan, Sabtu (12/4).

Mahasiswi UGM yang beralamat di Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun itu dilaporkan hilang sejak 28 Maret 2025.

Kapolsek Plaosan AKP Joko Yuhono menjelaskan jenazah pertama kali ditemukan oleh warga sekitar pukul 14.00 WIB.

Pihaknya yang mendapat laporan itu langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Korban meninggal dunia di dalam parit dan tertutup motor matic miliknya.

"Jenazah berada di dalam parit sedalam 77 cm dan selebar 60 cm, tertimpa sepeda motor berwarna hitam dengan plat nomor AE 3413 CA milik korban," terang AKP Joko.

Posisi motor yang menutupi tubuh korban membuat sulit terlihat dari luar. Pihaknya menduga kuat bahwa Sheila mengalami kecelakaan tunggal sebelum akhirnya jatuh ke dalam parit tersebut.

"Dari hasil pemeriksaan di lokasi, ditemukan bekas pengereman di aspal yang mengarah ke titik jatuhnya motor dan korban."

"Dugaan sementara, korban mengendarai sepeda motornya dari arah Jawa Tengah dan tidak mampu mengendalikan laju kendaraan di jalur menurun," jelasnya.

Polisi ungkap penyebab mahasiswi UGM yang ditemukan tewas masuk parit di Magetan

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |