jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Menentukan pilihan kampus di Kota Bandung, khususnya di perguruan tinggi swasta, bukanlah hal yang mudah.
Diperlukan ketelitian dalam mempertimbangkan berbagai aspek, mulai dari kualitas pembelajaran, fasilitas penunjang, hingga rekam jejak lulusan.
Salah satu kampus swasta yang patut dipertimbangkan adalah Universitas Pasundan (Unpas).
Berlokasi strategis di pusat Kota Bandung, Unpas menawarkan berbagai keunggulan, baik dari sisi akademik, suasana belajar yang nyaman, fasilitas modern, hingga tenaga pengajar yang kompeten dan berprestasi.
“Unpas memiliki banyak keunggulan, termasuk dosen-dosen yang aktif melakukan inovasi. Inovasi-inovasi ini tak hanya bermanfaat bagi masyarakat luas, tetapi juga bisa langsung diaplikasikan oleh mahasiswa dalam proses pembelajaran,” ujar Wakil Rektor III Bidang Inovasi dan Kerja Sama Unpas, Prof Muhamad Budiana, dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, dikutip Sabtu (19/4).
Salah satu contoh nyata inovasi datang dari Feri, dosen Teknik Informatika Unpas, yang berhasil mengembangkan teknologi Internet of Things (IoT) di bidang pangan. Bersama timnya, termasuk mahasiswa, Feri menciptakan aplikasi yang berkontribusi besar bagi sektor pertanian dan ketahanan pangan.
“Kolaborasi dosen dan mahasiswa seperti ini tentu sangat membanggakan,” kata Budiana.
Tak hanya unggul dalam bidang akademik, mahasiswa Unpas juga banyak menorehkan prestasi di berbagai bidang. Soft skills yang ditanamkan selama masa perkuliahan menjadi salah satu faktor kunci keberhasilan mereka, baik di dunia kerja maupun sebagai entrepreneur.