386 Jemaah Calon Haji Asal NTB Tiba di Tanah Suci Makkah

11 hours ago 19

386 Jemaah Calon Haji Asal NTB Tiba di Tanah Suci Makkah

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Petugas Bandara Lombok saat menaikkan koper JCH kloter pertama asal Nusa Tenggara Barat (NTB) ketika diberangkatkan melalui Bandara Lombok menuju Arab Saudi di Lombok Tengah, Jumat (02/05/2025). ANTARA/Ho-Humas Bandara Lombok.

jpnn.com - LOMBOK TENGAH - Sebanyak 386 jemaah calon haji (JCH) asal Nusa Tenggara Barat (NTB) tiba di Tanah Suci Makkah, Arab Saudi. JCH yang masuk dalam kelompok terbang (kloter) pertama itu sebelumnya diberangkatkan melalui Bandara Internasional Lombok, Jumat (2/5) dini hari.

"JCH kloter pertama yang telah diberangkatkan hari ini berasal dari Kabupaten Lombok Barat," kata Humas Bandara Lombok Arif Hariyanto di Lombok Tengah, Jumat (2/5).

Ratusan JCH itu diberangkatkan menggunakan pesawat Garuda Indonesia Type Aircraft B777-300ER dengan nomor penerbangan GA5101 registrasi PK-GIC. "JCH ini diterbangkan dari Bandara Lombok langsung menuju Arab Saudi," katanya.

Sebelumnya, Bandara Internasional Lombok menyatakan bahwa pihaknya telah siap untuk melayani keberangkatan JCH NTB yang akan melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci Makkah.

"Keberangkatan jemaah calon haji NTB di mulai 2-17 Mei 2025," kata General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Lombok Stephanus Millyas Wardana di Lombok Tengah.

Pada penyelenggaraan ibadah haji tahun ini, Bandara Lombok akan melayani keberangkatan 4.544 calon haji NTB yang terbagi dalam 12 kloter.

Adapun perincian jadwal keberangkatan embarkasi haji Lombok 2025, yakni pada 2 Mei 2025 (kloter 1 - Kabupaten Lombok Barat), 3 Mei 2025 (kloter 2 - Kabupaten Lombok Tengah), 4 Mei 2025 (kloter 3 - Kota Mataram), 5 Mei 2025 (kloter 4 - Kabupaten Lombok Timur).

Kemudian, pada 6 Mei 2025 (kloter 5 - Kabupaten Bima), 8 Mei 2025 (kloter 6 - Kabupaten Lombok Tengah), 9 Mei 2025 (Kloter 7 - Kabupaten Lombok Tengah, Kabupaten Lombok Timur), 11 Mei 2025 (kloter 8 - Kabupaten Sumbawa, Kota Bima), 12 Mei 2025 (kloter 9 - Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat) dan 13 Mei 2025 (kloter 10 - Kabupaten Dompu, Kabupaten Bima, Kota Bima).

Sebanyak 386 jemaah calon haji asal Nusa Tenggara Barat tiba di Tanah Suci Makkah, Arab Saudi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |