475 Laporan Sarang Tawon Masuk ke Damkar Tulungagung, Baru Separuh yang Dievakuasi

3 hours ago 15

Selasa, 22 April 2025 – 15:33 WIB

475 Laporan Sarang Tawon Masuk ke Damkar Tulungagung, Baru Separuh yang Dievakuasi - JPNN.com Jatim

Petugas Damkar Tulungagung mengevakuasi sarang tawon vespa di lingkungan permukiman warga. (ANTARA/HO - Damkar Tulungagung)

jatim.jpnn.com, TULUNGAGUNG - Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tulungagung menerima ratusan laporan soal keberadaan sarang tawon vespa (vespa affinis) di wilayah permukiman selama Januari hingga April 2025.

Kepala Seksi Operasional dan Pemadaman Damkar Tulungagung, Bambang Pidekso menyebut pihaknya menerima sebanyak 475 laporan sejak awal tahun.

"Namun, baru 211 sarang yang berhasil dievakuasi. Rata-rata sehari ada lima laporan, tetapi kami hanya mampu menangani sekitar tiga lokasi," ujar Bambang, Senin (21/4).

Bambang menyebut evakuasi sarang tawon sebenarnya bukan tugas utama Damkar. Apabila terjadi kebakaran, penanganan tawon akan ditunda.

Metode evakuasi yang digunakan adalah dengan menyembur api langsung ke sarang. Meski efektif, cara ini cukup berisiko karena tawon vespa dikenal agresif dan berbahaya.

"Tawon vespa bisa tumbuh hingga enam sentimeter, menyengat secara berulang dan berkelompok. Sengatannya bisa memicu reaksi serius, bahkan syok anafilaksis pada orang yang sensitif," katanya.

Populasi tawon jenis ini meningkat saat musim hujan akibat melimpahnya sumber makanan. Karena itu, Damkar menerima lonjakan aduan selama periode ini.

Selain menangani tawon, Damkar Tulungagung juga mencatat 19 kejadian kebakaran, 37 evakuasi ular, 8 pohon tumbang, serta berbagai permintaan bantuan unik.

Damkar Tulungagung terima 475 laporan sarang tawon vespa sejak Januari 2025, baru 211 berhasil dievakuasi. Keterbatasan alat jadi kendala utama.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

Read Entire Article
| | | |