Dunia Hari Ini telah merangkum kejadian dari berbagai negara selama 24 jam terakhir.
Laporan utama untuk edisi Kamis, 6 November 2025 kami hadirkan dari Amerika Serikat.
Wali Kota Muslim pertama New York
Partai Demokrat meraih kemenangan gemilang kemarin setelah menyapu bersih pemilihan umum besar pertama sejak Donald Trump kembali ke Gedung Putih.
Zohran Mamdani, Wali Kota terpilih New York City yang berusia 34 tahun, memenangkan kontes yang diawasi ketat di New Jersey, New York, dan Virginia.
Ia merupakan wali kota Muslim pertama di New York.
"Kami menang di seluruh negeri, di wilayah merah, wilayah ungu, dan wilayah biru. Kenyataannya, ini adalah penolakan besar terhadap ekstremisme Trump," ujar Ken Martin, ketua Komite Nasional Demokrat, kepada para wartawan.
Zohran berjanji akan menangani tingginya biaya hidup di kota metropolitan terbesar di Amerika dan mencakup pembekuan sebagian uang sewa, menggratiskan tempat penitipan anak, bus, serta pembukaan toko kelontong.
Keluarga Lamar Ahchee buka suara
Keluarga pria Australia Lamar Ahchee, yang didakwa atas beberapa dakwaan narkoba di Bali, buka suara.





















































