jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Hizrah Bacan menyambut bulan suci Ramadan 1447 Hijriah dengan menghadirkan Madu Hijau dengan tampilan kembasan baru.
Madu hijau edisi Ramadan 2026, ini juga hadir dengan formula khusus untuk mendukung kesehatan masyarakat selama menjalankan ibadah puasa.
Hizrah menjelaskan, edisi Ramadan memiliki perbedaan dibandingkan produk reguler, baik dari sisi kemasan maupun kandungan.
Logo kemasan edisi khusus ini menggunakan warna emas dan dilengkapi keterangan “Edisi Ramadan”, sementara versi reguler tetap tanpa penanda khusus.
“Warna gold ini menjadi simbol komitmen saya untuk menghadirkan produk terbaik, khususnya bagi mereka yang memiliki keluhan kesehatan, namun tetap ingin berpuasa dengan nyaman,” ujar Hizrah saat ditemui di Jakarta, Sabtu (24/1).
Selain perubahan tampilan, Madu Hijau Edisi Ramadan 2026 juga diperkaya dengan tambahan habbatussauda.
Sebelumnya, madu hijau dikenal mengandung berbagai daun herbal, seperti daun sirih, daun saga, daun mangkukan, serta akar pakis naga yang memberi warna hijau alami dan berkhasiat untuk kesehatan lambung.
Menurut Hizrah, tambahan habbatussauda bertujuan memperkuat manfaat produk, terutama bagi penderita gangguan lambung.





















































