Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir

7 hours ago 15

Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri (dua dari kiri) dan Menteri Kebudayaan Fadli Zon (kanan) di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa (15/4) ini. Dokumentasi DPP PDIP

jpnn.com, JAKARTA - Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri menyaksikan teater berjudul Imam Bukhori-Soekarno di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa (15/4) ini.

Megawati tampak datang ke lokasi didampingi Ketua DPP PDI Perjuangan yang juga putranya M Prananda Prabowo atau Mas Nanan.

Diketahui, teater Imam Bukhori-Soekarno merupakan pementasan hasil kerja sama Indonesia-Uzbekistan.

Menteri Kebudayaan Fadli Zon serta Gubernur dan Wagub Jakarta Pramono Anung serta Rano Karno atau Doel tampak menyambut kehadiran Megawati di lokasi.

Sejumlah elite PDI Perjuangan seperti Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Deddy Yevri Sitorus, Djarot Syaiful Hidayat, Bintang Puspayoga, Bambang Wuryanto atau Pacul, hingga Ronny Talapessy hadir ke GKJ demi menyaksikan pementasan.

Tampak beberapa politikus PDIP seperti Andika Perkasa, Mohamad Guntur Romli, Bonnie Triyana turut hadir ke lokasi.

Ketua Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi serta budayawan Butet Kartaredjasa dan Guruh Soekarnoputra terekam hadir di lokasi.

Megawati sebelum memasuki arena pementasan, menyempatkan berbingang dengan Fadli Zon di ruang tunggu.

Sejumlah elite PDI Perjuangan hadir ketika Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri menyaksikan teater di GKJ, Selasa (15/4) ini.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |