Menteri LH Minta Percepatan Proyek Sampah ke Listrik di TPA Putri Cempo Solo

1 day ago 24

Sabtu, 19 April 2025 – 06:52 WIB

Menteri LH Minta Percepatan Proyek Sampah ke Listrik di TPA Putri Cempo Solo - JPNN.com Jateng

Menteri Lingkungan Hidup (LH) Hanif Faisol Nurofiq (berbaju putih) mendatangi TPA Putri Cempo di Solo, Jawa Tengah, Jumat (18/5/2025). ANTARA/Aris Wasita

jateng.jpnn.com, SOLO - Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq menegaskan bahwa pemerintah pusat serius menangani masalah sampah yang masih jadi momok lingkungan di berbagai daerah.

Dalam kunjungannya ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Putri Cempo, Solo, Jumat (18/4), Hanif menyebut penanganan sampah kini tak bisa dilakukan dengan cara biasa-biasa saja.

"Permasalahan sampah harus tuntas. Pemerintah pusat sudah punya standing point, sudah saatnya disampaikan ke masyarakat," kata Hanif.

Salah satu langkah konkret yang sedang dijalankan yakni mengubah sampah menjadi energi listrik. Menurut Hanif, Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 35 Tahun 2018 tentang percepatan pengolahan sampah jadi listrik sudah menargetkan 12 kota besar, termasuk Solo, untuk membangun instalasi berbasis teknologi ramah lingkungan.

Namun sejauh ini, baru dua daerah yang berhasil mengoperasikan proyek tersebut, Surabaya dan Solo. Sementara Palembang masih dalam tahap konstruksi.

"Sembilan daerah lainnya masih kesulitan. Presiden minta ada percepatan. Kami menunggu revisi Perpres untuk mempercepat," tegas Hanif.

TPA Putri Cempo sendiri menjadi perhatian serius karena Kota Solo menghasilkan lebih dari 1.000 ton sampah setiap hari. Menteri Hanif pun mendorong Wali Kota Surakarta Respati Ardi untuk segera menuntaskan persoalan dari hulu hingga hilir.

“Kalau ada masalah mendasar, sampaikan ke pusat. Kami siap cari solusinya, termasuk soal gap biaya operasional dan harga listrik yang belum ekonomis,” tandasnya.

Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq menegaskan bahwa pemerintah pusat serius menangani masalah sampah yang masih jadi momok lingkungan di daerah.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |