jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo menyebutkan bakal mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 74 triliun untuk penanganan pascabencana di Sumatera.
Menurut Dody, pihaknya sudah menyiapkan rencana induk terkait penggunaan anggaran tersebut untuk tiga provinsi yang terdampak.
Hal itu diutarakan Dody dalam Rapat Koordinasi Lintas K/L dan konferensi pers perihal progres penanganan bencana di Wilayah Sumatera, di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat, pada Senin (26/1).
“Secara total kami akan mengajukan sekitar hampir 74 triliun untuk tiga provinsi, Pak. Di Aceh ada hampir, hampir 40 (triliun), kemudian di Sumut 15 (triliun) dan di Sumbar hampir 19 (triliun),” ucap Dody.
Dody menuturkan anggaran puluhan triliun itu salah satunya adalah untuk membangun dam atau bendungan untuk menahan laju air.
Terlebih, saat ini wilayah Aceh dan Sumatera Utara tidak memiliki dam atau bendungan.
Sementara Sumatera Barat disebut sudah mempunyai dam.
“Aceh dan Sumut ini rencananya dam-dam-nya akan banyak menggunakan lahan-lahan dari Taman Nasional,” kata dia.






















































