jateng.jpnn.com - PSIS Semarang gagal mendulang poin penuh setelah dikalahkan Persija Jakarta dengan skor 2-0 dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Indomilk Arena, Rabu (6/3). Dua gol kemenangan Macan Kemayoran dicetak oleh Ryo Matsumura dan Gustavo Almeida di babak kedua.
Hasil ini membuat PSIS Semarang terpuruk di posisi ke-14 klasemen sementara Liga 1 dengan 23 poin, hanya beberapa langkah dari zona degradasi. Sementara bagi Persija, hasil ini mengakhiri puasa kemenangan yang gagal menang dalam lima laga terakhir. Persija kini tetap bercokol di peringkat keempat dengan 43 poin.
Jalannya Pertandingan
PSIS langsung menekan sejak awal laga. Penyerang asal Burundi, Sudi Abdallah, mencoba mencetak gol cepat dengan aksi individunya, tetapi tembakannya masih bisa diamankan oleh kiper Persija Carlos Eduardo.
Persija tak tinggal diam dan mulai meningkatkan agresivitas. Maciej Gajos memberikan umpan matang dari sisi kiri, tetapi Gustavo Almeida gagal menyambarnya. Tak lama berselang, Marko Simic mendapatkan peluang emas melalui sundulan, sayangnya bola melambung di atas mistar.
Tuan rumah terus menggempur pertahanan PSIS. Gustavo sempat mendapat kesempatan emas dengan sundulannya yang bebas dari kawalan, tetapi bola justru melebar. Kiper PSIS Syahrul Trisna tampil gemilang dengan menggagalkan sepakan jarak jauh Gajos.
Memasuki babak kedua, Persija sempat mencetak gol melalui Gustavo Almeida yang memanfaatkan umpan dari Rayhan Hannan. Namun, setelah wasit Naufal Adya Fairuski meninjau VAR, gol tersebut dianulir karena Rayhan berada dalam posisi offside sebelum memberikan assist.
Rayhan hampir saja mencatatkan namanya di papan skor setelah tendangannya membentur tiang gawang PSIS. Namun, kebuntuan akhirnya pecah di menit ke-70.