PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman

1 day ago 27

PT Indo RX Apresiasi Putusan Lembaga Arbitrase Jerman

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Karyawan Pabrik PT Indo RX sedang bekerja. Ilustrasi. Foto: PT Indo RX

jpnn.com - PT Indo RX, perusahaan asal Indonesia menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas putusan adil dan profesional yang dikeluarkan oleh Lembaga Arbitrase Jerman (Deutsche Institution für Schiedsgerichtsbarkeit / DIS) dalam sengketa hukum antara PT Indo RX dan Rhenoflex GmbH, perusahaan yang berbasis di Jerman.

Majelis arbitrase memutuskan dan mendukung PT Indo RX serta menyatakan bahwa pemutusan sepihak kerja sama oleh Rhenoflex GmbH tidak sah secara hukum.

Majelis arbitrase yang terdiri dari Dr. Joseph Schwartz (Ketua), Dr. Paul Hauser, LL.M. (King’s College London), dan Andreas Heinrich, LL.M. oec., mengeluarkan putusan final dan mengikat pada 6 Maret 2025.

Dalam putusannya, disebutkan bahwa surat pemutusan kerja sama tertanggal 11 Januari 2024 yang dikirimkan oleh Rhenoflex GmbH (menggunakan kop surat “Coats Footwear” milik Coats Group plc) tidak memiliki dasar hukum dan oleh karena itu dinyatakan tidak sah.

Selama lebih dari 14 tahun, PT Indo RX dan Rhenoflex GmbH menjalin kerja sama dalam industri komponen sepatu, di mana PT Indo RX bertanggung jawab atas produksi dan pemasaran di Indonesia, sementara Rhenoflex GmbH memasok bahan baku.

Kerja sama ini menghasilkan kontribusi besar bagi kedua pihak, termasuk keberhasilan ekspor ratusan juta pasang sepatu bermerek global — terutama Nike — tanpa satu pun wanprestasi, bahkan saat pandemi COVID-19.

Permasalahan muncul setelah Coats Group plc (perusahaan asal Inggris) mengakuisisi Rhenoflex GmbH melalui anak perusahaannya, Coats Industrial Thread Holdings, pada Agustus 2022. Tanpa ada pelanggaran kontrak oleh PT Indo RX, Rhenoflex GmbH tiba-tiba memutus kerja sama secara sepihak dan menghentikan pasokan bahan baku.

Tindakan ini melumpuhkan operasional PT Indo RX dan menyebabkan hilangnya pekerjaan bagi tenaga kerja yang berkompeten dan berdedikasi.

PT Indo RX, perusahaan asal Indonesia menyampaikan apresiasi atas putusan adil dan profesional oleh Lembaga Arbitrase Jerman.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |