Ternyata Begini Cara Polisi Menguji Keaslian Ijazah Jokowi

9 hours ago 23

Ternyata Begini Cara Polisi Menguji Keaslian Ijazah Jokowi

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pak Jokowi di Polda Metro Jaya, Jakarta beberapa waktu lalu. Foto: Ricardo

jpnn.com - JAKARTA - Ijazah Presiden ke-7 Joko Widodo a.k.a Jokowi asli. Itu menurut kepolisian.

Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri telah menguji lalu memastikan bahwa ijazah SMA milik Jokowi adalah asli.

Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro mengatakan bahwa fakta tersebut didapatkan dari pengujian yang dilakukan oleh penyelidik pada Dittipidum dengan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Bareskrim Polri.

Sebelum menguji materil ijazah, penyelidik menemukan fakta dari beberapa dokumen bahwa SMAN 6 Surakarta yang merupakan sekolah Jokowi menempuh tingkat menengah atas, dahulu bernama SMPP (Sekolah Menengah Persiapan Pembangunan) Surakarta.

“Fotokopi legalisir Surat Keputusan (SK) Mendikbud RI Nomor 0353/0/1985 Tahun 1985 tentang perubahan nama SMPP menjadi SMA yang di dalamnya tercantum nama SMPP Surakarta diubah menjadi SMA Negeri 6 Surakarta,” katanya di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (22/5).

Berangkat dari fakta tersebut, penyelidik pun memeriksa keaslian surat tanda tamat belajar (STTB) atas nama Joko Widodo dengan sampel pembanding berupa ijazah milik tiga rekan Jokowi pada masa bersekolah di SMAN 6 Surakarta.

Pengujian itu, kata dia, meliputi bahan kertas, pengaman kertas, teknik cetak, tinta tulisan tangan, cap stempel, dan tinta tanda tangan kepala sekolah.

Hasilnya, diketahui bahwa cap stempel pada STTB milik Jokowi identik dengan stempel pada SMPP Purwodadi, Grobogan, dan Wonogiri tahun 1980.

Bareskrim Polri telah menguji lalu memastikan bahwa ijazah SMA milik Jokowi adalah asli.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |