jabar.jpnn.com, KARAWANG - Warga Kabupaten Karawang, Jawa Barat (Jabar) cukup antusias menyambut kunjungan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di daerah itu, Rabu (7/1).
Salah seorang warga, Rasman mengaku rela menempuh perjalanan lebih dari 3 kilometer hanya untuk menyaksikan sosok Presiden Prabowo dari dekat.
Ia bersama isteri dan anaknya berangkat sejak pukul 07.00 WIB menuju lokasi kunjungan Presiden.
“Saya ingin sekali melihat Presiden Prabowo dari dekat. Kalau bisa sih bisa bersalaman. Ini pertama kalinya Presiden datang ke daerah kami, jadi saya tidak mau melewatkan momen ini," katanya.
Ia berharap kedatangan Presiden Prabowo tidak hanya membawa kebahagiaan bagi warga, tetapi juga membawa perhatian lebih terhadap sektor pertanian di Karawang, khususnya bagi para petani di wilayah pesisir selatan.
Sementara itu, sejak Rabu pagi hingga menjelang siang, warga berduyun-duyun mendatangi lokasi acara kunjungan presiden. Tingginya antusiasme warga mengakibatkan kemacetan di akses menuju lokasi acara kunjungan presiden.
Warga yang datang ke lokasi acara ada yang menggunakan sepeda motor dan ada yang rela jalan kaki.
Sementara itu, Presiden RI Prabowo Subianto dalam kunjungan kerjanya ke Karawang untuk menghadiri panen raya dan pengumuman swasembada pangan, yang menandai capaian cadangan beras Indonesia sebanyak 3 juta ton di tahun ini.



















































