Arus Balik Libur Nataru, Pertamina Patra Niaga Manjakan Penumpang di Rest Area KM 66A

6 days ago 31

Arus Balik Libur Nataru, Pertamina Patra Niaga Manjakan Penumpang di Rest Area KM 66A

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pertamina Patra Niaga menghadirkan Serambi MyPertamina untuk mendukung perjalanan di saat momen Natal dan Tahun Baru yang lebih aman, nyaman, dan terencana. Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

jpnn.com, MALANG - Pertamina Patra Niaga menghadirkan Serambi MyPertamina di Rest Area KM 66A Tol Pandaan–Malang sebagai tempat singgah gratis yang nyaman bagi pengguna jalan.

Berbagai layanan gratis dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, mulai dari layanan kesehatan, makanan dan minuman ringan, kursi pijat, kids corner, barbershop, manicure dan nail-art, musala, game console, hingga penukaran poin MyPertamina dengan merchandise exclusive, cukup dengan menunjukkan aplikasi MyPertamina.

Adanya Serambi MyPertamina di Rest Area KM 66A Tol Pandan-Malang ini dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat yang singgah.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Roberth MV. Dumatubun menjelaskan layanan tambahan ini disiapkan untuk mendukung kenyamanan masyarakat selama perjalanan libur Nataru.

“Di sini ada layanan gratis yang sudah kami persiapkan, mulai dari potong rambut, perawatan kuku, pijat, hingga makan dan minum gratis yang bisa dinikmati oleh masyarakat yang sedang melakukan perjalanan mudik dan juga kembali,” jelas Roberth.

"Masyarakat tinggal masuk, menunjukkan aplikasi MyPertamina, kemudian bisa menikmati semua secara gratis di Serambi MyPertamina ini," imbuhnya.

Informasi lengkap mengenai lokasi dan layanan Serambi MyPertamina selama periode Nataru dapat diakses melalui aplikasi MyPertamina atau dengan menghubungi Pertamina Contact Center 135.(chi/jpnn)

Pertamina Patra Niaga menghadirkan Serambi MyPertamina di Rest Area KM 66A Tol Pandaan–Malang sebagai tempat singgah gratis yang nyaman bagi pengguna jalan.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |