Epson Rilis Seri TM-U220II: Lebih Canggih, Cocok untuk Operasi Restoran & Ritel

5 hours ago 16

Senin, 17 Maret 2025 – 14:43 WIB

 Lebih Canggih, Cocok untuk Operasi Restoran & Ritel - JPNN.com Bali

Epson merilis produk anyar TM-U220II menghadirkan solusi andal dan tanpa repot untuk operasional ritel di semua industri yang dituntut bekerja dengan cepat. Foto: Epson for JPNN

bali.jpnn.com, DENPASAR - Epson, pemimpin pasar printer Point of Sale (POS) di Asia Tenggara, memperkenalkan seri terbaru Epson POS Printer TM-U220II Series, yang terdiri dari tiga model, yakni TM-U220IIA, TM-U220IIB, dan TM-U220IID.

Dirancang dengan keandalan tinggi, seri printer POS terbaru ini hadir dengan fitur-fitur canggih yang akan meningkatkan efisiensi operasional di industri restoran dan ritel.

Dengan desain inovatif yang telah menjadi standar industri, printer produk Epson ini menawarkan kinerja unggul dengan hasil cetak yang cepat dan berkualitas tinggi.

Permintaan sistem POS dan perangkat keras pendukung seperti printer struk terus meningkat seiring dengan pesatnya pertumbuhan industri ritel serta makanan dan minuman.

Pada 2023, pasar printer struk POS bernilai sekitar USD 4,4 miliar dan diperkirakan akan tumbuh dengan CAGR sebesar 5,3 persen antara 2024 hingga 2032 di pasar global.

Kemajuan dalam sistem POS menjadi faktor kunci dalam perkembangan industri ritel serta makanan dan minuman.

Printer modern kini mendukung fitur seperti pencetakan cepat, konektivitas nirkabel, dan berbagai opsi pembayaran, yang meningkatkan efisiensi operasional dan mendorong permintaan dari para pelaku industri.

Adaptasi Fleksibel dengan Tiga Jenis Printer

Setiap model dalam seri TM-U220II memiliki fitur operasional canggih yang disesuaikan dengan berbagai kebutuhan industri yang bergerak cepat.

Epson, pemimpin pasar printer Point of Sale (POS) di Asia Tenggara, memperkenalkan seri terbaru Epson POS Printer TM-U220II Series

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News

Read Entire Article
| | | |