Forum Santri Nusantara Minta Atalia Praratya Dipecat sebagai Wakil Rakyat

3 weeks ago 28

Selasa, 14 Oktober 2025 – 21:31 WIB

Forum Santri Nusantara Minta Atalia Praratya Dipecat sebagai Wakil Rakyat - JPNN.com Jabar

Forum Santri Nusantara menggelar aksi demo di kediaman pribadi Atalia Praratya di Ciumbuleuit, Kota Bandung, Selasa (14/10/2025). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG -

Forum Santri Nusantara (Bandung Raya) menggeruduk rumah pribadi Atalia Praratya, istri mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung.

Mereka menuntut agar Atalia dipecat sebagai anggota DPR RI, menyusul pernyataannya yang menyoroti penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk membangun kembali fasilitas Pondok Pesantren Al Khoziny, Sidoarjo, Jawa Timur.

Pernyataan itu dinilai tidak sensitif terhadap para korban dan mencederai perasaan komunitas santri di seluruh Indonesia.

Menurut mereka pernyataan Atalia bentuk ketidakpekaan moral dan kegagalan memahami peran konstitusional negara terhadap lembaga pendidikan agama.

“Kami menyampaikan duka mendalam atas musibah di Pondok Pesantren Al Khoziny yang menelan korban jiwa para santri. Namun kami juga menyesalkan pernyataan Ibu Atalia yang menyoroti rencana penggunaan APBN untuk membangun kembali pesantren tersebut."

"Sikap itu tidak konstruktif secara kebijakan dan berpotensi menimbulkan stigma negatif terhadap pesantren,” kata orator dalam orasinya, Selasa (14/10/2025).

Forum menilai pandangan Atalia diskriminatif terhadap lembaga keagamaan.

Forum Santri Nusantara mendesak Anggota DPR RI Atalia Praratya dipecat sebagai anggota dewan, menyusul pernyataannya yang memicu kontroversi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

Read Entire Article
| | | |