bali.jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas U23 Indonesia Gerald Vanenburg sekakmat gaya selebrasi striker Jens Raven seusai membobol gawang Brunei Darussalam pada laga perdana ASEAN U23 Mandiri Cup 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (15/7) malam.
Gerald Vanenburg mengatakan tak akan memainkan lagi Jens Raven jika masih berselebrasi pacu jalur pada laga lain.
"Kamu tidak akan saya mainkan lagi,” ujar Gerald Vanenburg dilansir dari Antara.
Sebelumnya, Jens Raven mengaku tak akan melakukan selebrasi pacu jalur pada lain jika kembali mencetak gol untuk Timnas U23 Indonesia.
“Itu hanya sekali dan tidak akan terulang lagi ke depannya,” kata Jens Raven.
Tektokan receh antara pelatih dan pemain Timnas U23 Indonesia ini membulat para jurnalis yang meliput sesi konferensi pers kemarin tertawa lepas.
Jens Raven melakukan selebrasi jalur pacu saat mencetak gol kelimanya pada menit ke-40 yang mengantar Indonesia unggul 7-0 melalui penalti.
Setelah mencetak gol, striker anyar Bali United itu berlari pelan ke sisi kiri gawang Brunei untuk melakukan selebrasi yang tengah mendunia ini.