Hamdalah! PSU Tasikmalaya Berjalan Lancar

11 hours ago 21

Minggu, 20 April 2025 – 11:00 WIB

Hamdalah! PSU Tasikmalaya Berjalan Lancar - JPNN.com Jabar

Ilustrasi Pilkada. (ANTARA News/Ridwan Triatmodjo)

jabar.jpnn.com, TASIKMALAYA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya menyebutkan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tasikmalaya berjalan lancar untuk selanjutnya tinggal persiapan rapat pleno hasil penghitungan perolehan suara.

"Alhamdulillah PSU ini berjalan lancar, aman, tidak ada hambatan, termasuk tidak ada kejadian bencana," kata Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Ami Imron Tamami di Tasikmalaya, Sabtu (19/4) malam.

Ia menuturkan, KPU Kabupaten Tasikmalaya sebelumnya sudah melakukan persiapan agar pelaksanaan PSU bisa berjalan lancar mulai dari pengadaan logistik, dan juga pengamanan di setiap tempat pemungutan suara.

Sejak dimulainya pemungutan suara pada Sabtu (19/4) pagi sampai pukul 13.00 WIB, kata dia, berlangsung lancar, yang kemudian dilanjutkan dengan proses penghitungan perolehan suara di tingkat TPS.

"Alhamdulillah tidak ada kendala, kemudian pelaksanaan juga tadi pagi sampai dengan pukul 13.00  WIB, alhamdulillah berjalan dengan lancar, tidak ada permasalahan-permasalahan yang berarti yang mengakibatkan terganggunya PSU," katanya.

Ia menyampaikan tahapan selanjutnya KPU Kabupaten Tasikmalaya menunggu laporan dari hasil penghitungan perolehan suara di tingkat TPS yang dimasukkan ke Sistem Rekapitulasi Pemilu (Sirekap).

KPU Tasikmalaya, kata dia, saat ini belum dapat memberikan informasi terkait hasil secara keseluruhan, begitu juga tingkat partisipasi masyarakat karena masih dilakukan penghitungan dan akan diumumkan nanti pada rapat pleno tingkat kabupaten,  23 April 2025.

"Kami memang masih menghitung, kami pastikan berapa partisipasinya," katanya.

KPU Kabupaten Tasikmalaya menyebutkan pelaksanaan pemungutan suara ulang (PSU) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tasikmalaya berjalan lancar

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News

Read Entire Article
| | | |