bali.jpnn.com, DENPASAR - Warga dan pengguna jalan yang melintas di Jalan Taman Pancing Timur, Pemogan, Denpasar Selatan, Selasa (4/11) sore kemarin heboh.
Kehebohan dipicu penemuan mayat bayi perempuan di sebelah barat BTS Tower Taman Pancing pukul 17.30 WITA.
Penemuan mayat bayi itu bermula ketika seorang buruk proyek berinisial J melintas di bantaran Sungai Taman Pancing Timur.
Tak berapa lama pandangan matanya tertuju ke arah sungai dan melihat sesosok mayat bayi di sungai.
Saksi J segera memberitahu penemuan bayi itu ke saksi AS, Jalan Taman Pancing Timur 250, Pemogan, Denpasar.
Saksi J dan AS kemudian turun ke sungai, mengangkat jenazah bayi dari sungai untuk dibawa ke bantaran.
Jenazah bayi itu lalu ditutupi dengan daun pisang.
“Menurut saksi, jenazah bayi ditemukan dalam posisi tengkurap, masih ada tali pusar, tanpa alas kain dan diduga berjenis kelamin perempuan,” ujar Kasi Humas Polresta Denpasar Kompol Ketut Sukadi kepada awak media.



















































