Kuasa Hukum Bantah Kabar Paula Verhoeven Menangis Saat Sidang Cerai

2 days ago 14

Kuasa Hukum Bantah Kabar Paula Verhoeven Menangis Saat Sidang Cerai

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Paula Verhoeven. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Paula Verhoeven dikabarkan menangis saat menjalani sidang cerai dari suaminya, Baim Wong.

Adapun sidang perceraian pasangan selebritas itu kembali digelar di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada Rabu (5/3).

Akan tetapi, kabar Paula Verhoeven menangis dibantah oleh kuasa hukumnya, Alvon Kurnia Palma.

"Enggak, enggak ada dia nangis kok, siapa yang bilang dia menangis? Enggak ada itu matanya berair enggak ada," kata Alvon Kurnia Palma.

Menurutnya, pada sidang kali ini, pihak Paula Verhoeven menghadirkan seorang saksi fakta.

Namun, Alvon Kurnia Palma tidak menjelaskan apa yang disampaikan saksi ahli dalam persidangan.

Sebab, menurutnya, hal tersebut masuk dalam materi persidangan, sehingga tidak bisa diungkapkan.

"Kemudian, kami itu tidak bisa menyampaikan apa yang disampaikan oleh saksi fakta karena itu terkait dengan materi persidangan," jelasnya.

Selebritas Paula Verhoeven dikabarkan menangis saat menjalani sidang cerai dari suaminya, Baim Wong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |