Membuka Rakornas Hanura, OSO Instruksikan Kader Partai Harus Satu Komando

5 hours ago 17

Membuka Rakornas Hanura, OSO Instruksikan Kader Partai Harus Satu Komando

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) Oesman Sapta Odang (OSO) memberikan sambutan pada acara pembukaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) I Tahun 2025 Partai Hanura di Royal Kuningan Hotel, Jakarta Selatan, Rabu (21/5/2025). Foto: Dok. Humas Partai Hanura

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) Oesman Sapta Odang (OSO) menginstruksikan kader partainya untuk satu komando.

Instruksi disampaikan OSO saat membuka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) I Tahun 2025 Partai Hanura di Royal Kuningan Hotel, Jakarta Selatan, Rabu (21/5/2025).

Rakornas kali ini dibarengi pelantikan Pengurus Departemen DPP Partai Hanura.

“Ini bukan acara Partai biasa, tetapi hari ini kita sedang menyalakan api konsolidasi besar, yang akan membakar semangat juang bagi jalan panjang menuju kemenangan Partai Hanura di Pemilu 2029," kata OSO dalam sambutannya.

OSO menegaskan menjadi pengurus partai bukan sekadar jabatan tetapi langkah sejarah. Dia meminta mereka agar berdisiplin dalam berpartai.

“Disiplin adalah Identitas pejuang. Dan kalian adalah pejuang. Integritas adalah nyawa partai. Di saat Anda punya integritas, di sanalah rakyat akan percaya kepada kita," ujarnya.

OSO juga meminta para pengurus menjaga profesionalisme sebagai modal kemenangan. Setiap departemen diminta bekerja dengan standar tinggi. "Saya yakin kalian kompeten," ucapnya.

Para pengurus pun diminta bekerja nyata agar berdampak besar. Kemudian, konsisten menjaga idealisme.

Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) Oesman Sapta Odang (OSO) menginstruksikan kader partainya untuk satu komando.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |