Mi Goreng Bau, Puluhan Siswa SDN 01 Gedong Jakarta Timur Keracunan MBG

1 month ago 31

Selasa, 30 September 2025 – 21:00 WIB

Mi Goreng Bau, Puluhan Siswa SDN 01 Gedong Jakarta Timur Keracunan MBG - JPNN.com Jakarta

Sebanyak 20 siswa SDN 01 Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur, mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG). Foto: Dokumentasi pribadi

jakarta.jpnn.com - Sebanyak 20 siswa SDN 01 Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur, mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).

"Berdasarkan pengecekan ditemukan adanya indikasi keracunan menu MBG di SDN 01 Kelurahan Gedong, Pasar Rebo, sebanyak 20 orang," kata Kapolsek Pasar Rebo AKP I Wayan Wijaya, Selasa (30/9).

Wayan mengatakan keracunan akibat makanan MBG itu terjadi sekitar pukul 07:25 WIB.

Saat itu beberapa siswa baru selesai mengikuti mata pelajaran olahraga. Pada saat yang bersamaan, sekolah sudah membagikan MBG untuk kelas 1, 2, 5, dan 6.

"Selanjutnya, ketika anak kelas satu dan dua akan makan MBG dan memberitahukan ke guru bahwa mi dalam menu MBG tersebut bau," ujar Wayan.

Menurut Wayan, salah satu siswa kelas dua mengalami mual dan muntah setelah mengonsumsi makanan MBG.

Pihak sekolah lantas melarang para siswa lainnya mengonsumsi makanan MBG yang sudah dibagikan.

"Sudah terlihat gejala mual dan muntah dari salah satu siswa kelas dua, atas kejadian tersebut sekolah langsung mengumumkan agar tidak dilanjutkan untuk makan MBG," jelas Wayan.

Sebanyak 20 siswa SDN 01 Gedong, Pasar Rebo, Jakarta Timur, mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan dari program Makan Bergizi Gratis (MBG).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jakarta di Google News

Read Entire Article
| | | |