Banjir Rendam Jalur KA Kendal, Perjalanan Kereta Semarang–Jakarta Lumpuh Sementara

19 hours ago 24

Kamis, 15 Januari 2026 – 22:33 WIB

Banjir Rendam Jalur KA Kendal, Perjalanan Kereta Semarang–Jakarta Lumpuh Sementara - JPNN.com Jateng

Ilustrasi banjir menggenangi jalur kereta api. FOTO: Ricardo/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, KENDAL - Banjir di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah mengakibatkan perjalanan kereta api terhenti per Kamis (15/1) pukul 21.22 WIB. Lokasi luapan air itu tepatnya di jembatan atau Bangunan Hikmat (BH) 111 Km 20+7/8.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang Luqman Arif menyampaikan bawah pada dua jalur kereta api pada lokasi terdampak, saat ini sudah tertutup luapan air yang mengalir deras.

“Untuk keselamatan, jalur kereta api terpaksa kami tutup dan untuk sementara tidak bisa dilalui kereta api. Sehingga perjalanan KA khususnya yang melewati jalur dari Semarang menuju Jakarta maupun sebaliknya akan terganggu,” kata Luqman.

Lukman menjelaskan upaya mitigasi dilakukan dengan mengutamakan keselamatan perjalanan kereta api, yang menjadi prioritas utama KAI.

Kini pihaknya masih terus memantau kondisi di kedua titik tersebut untuk memastikan seluruh perjalanan kereta api tetap berlangsung dengan aman. Keselamatan perjalanan pelanggan dan operasional KA merupakan prioritas utama KAI.

"KAI Daop 4 Semarang memohon maaf kepada pelanggan KA yang mungkin turut terdampak perjalanannya. KAI Daop 4 akan terus menjaga keselamatan perjalanan KA dengan pemantauan dan penanganan secara intensif," tutup Luqman. (ink/jpnn)

Akibat banjir, delapan kereta api tertahan, yakni:

1. KA 220 Kaligung andil keterlambatan 27 menit.

Banjir di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah mengakibatkan perjalanan kereta api terhenti per Kamis (15/1) pukul 21.22 WIB.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |