jatim.jpnn.com, SURABAAYA - Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster menyebut kemenangan telak 4-1 atas Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2024-2025 sebagai momen istimewa sekaligus mengakhiri penantian panjang sejak 2018.
"Kami terus melaju, begitu kami mencetak gol pertama, saya yakin kami akan mencetak gol kedua, ketiga dan keempat. Malam ini, secara keseluruhan, penampilan mereka sangat bagus," ujar Munster saat konferensi pers seusai laga di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (1/3) malam.
Munster memuji performa agresif dan penuh energi yang ditunjukkan anak asuhnya sejak menit awal hingga peluit akhir. Persebaya terus menekan lawan dengan permainan solid sepanjang pertandingan.
Pelatih asal Irlandia Utara itu menyatakan kemenangan itu dipersembahkan khusus untuk legenda Persebaya Bejo Sugiantoro yang baru saja berpulang.
“Ini penghormatan untuk mantan pemain, mantan pelatih kami. Kami sangat termotivasi untuk pertandingan ini dan di lapangan, kami menunjukkan apa yang bisa kami lakukan,” ucapnya.
Dalam laga tersebut, Munster juga menyoroti penampilan apik para gelandang seperti Dejan dan Toni yang tampil agresif serta berperan penting dalam perebutan bola di lini tengah.
Ke depan, Munster memastikan Persebaya akan tetap fokus pada pertandingan selanjutnya dan menyesuaikan strategi dengan kondisi pemain agar terus meraih hasil positif.
“Yang penting bagi saya adalah semua orang bersatu dan terus berjuang. Sekarang kami fokus pada pertandingan berikutnya,” ujarnya.