Proses Penangkapan Jambret Ibunda Didiet Maulana

5 hours ago 18

Proses Penangkapan Jambret Ibunda Didiet Maulana

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Desainer Didiet Maulana saat ditemui di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Rabu (21/5/2025). ANTARA/Ilham Kausar

jpnn.com, JAKARTA - Polisi menangkap pelaku penjambretan terhadap ibu dari desainer Didiet Maulana.

Kepala Subdirektorat Reserse Mobile (Kasubdit Resmob) Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Resa Fiardy Marabessy membenarkan penangkapan tersebut.

Namun, Resa belum bisa menyampaikan motif dan kronologi penangkapan pelaku tersebut.

Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan menyebutkan pelaku yang menjambret ibu dari desainer Didiet Maulana saat berolahraga pada Jumat (9/5) di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tidak memasang pelat nomor kendaraan.

"Memang itu pelat nomornya dari motor tersebut tidak terpasang dan si pelaku menutup bagian wajahnya," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Murodih dalam keterangan yang diterima, Rabu (14/5).

Dia menjelaskan pihaknya telah melakukan penyelidikan dengan mengecek tempat kejadian perkara (TKP) yang ada di sana dan juga sudah melihat kamera pengawas (CCTV) yang ada di sana.

Sementara itu, Didiet Maulana menyampaikan apresiasi kepada Polda Metro Jaya setelah menangkap pelaku penjambretan terhadap ibunya yang terjadi pada Jumat (9/5).

"Kami sangat angkat topi dan kami sangat salut dengan kerja keras dari Kepolisian Republik Indonesia dan juga Unit dari Resmob yang berhasil melakukan pengusutan hingga akhirnya bisa menangkap pelaku tersebut," katanya saat ditemui di Polda Metro Jaya, Rabu.

Polisi menangkap pelaku penjambretan terhadap ibu dari desainer Didiet Maulana pada Jumat (9/5).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |