jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah mencatat kinerja positif realisasi investasi nasional sepanjang 2025.
Total investasi yang masuk ke Indonesia mencapai Rp1.931,2 triliun, tumbuh 12,7 persen secara tahunan (year on year/YoY) dan setara 101,3 persen dari target pemerintah sebesar Rp1.905,6 triliun.
Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Rosan Roeslani menyampaikan, capaian investasi tersebut memberikan dampak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja.
Sepanjang 2025, realisasi investasi berhasil menciptakan 2.710.532 lapangan kerja, meningkat 10,4 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
“Ini adalah hal yang paling penting dan paling esensial dalam melihat investasi yang masuk ke Indonesia, yaitu pembukaan lapangan kerja yang mencapai kurang lebih 2,7 juta,” ujar Rosan dalam keterangannya, Selasa (20/1).
Apresiasi atas capaian tersebut datang dari kalangan milenial. Koordinator Aliansi Mahasiswa dan Milenial untuk Indonesia (AMMI), Nurkhasanah, menilai realisasi investasi 2025 mencerminkan kebijakan yang tidak hanya berorientasi pada nilai, tetapi juga berdampak langsung bagi masyarakat.
“Kebijakan investasi yang dijalankan sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto, yakni memastikan investasi memberikan manfaat nyata, khususnya dalam memperluas kesempatan kerja,” ujar Nurkhasanah.
Menurutnya, penciptaan lebih dari 2,7 juta lapangan kerja menjadi bukti konkret investasi yang berdampak.






















































