Restoran Jepang Okuzono Hadir di Jakarta, Menu Autentik, Oishii

5 hours ago 18

Restoran Jepang Okuzono Hadir di Jakarta, Menu Autentik, Oishii

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kuliner asli Jepang modern telah hadir di Jakarta, yang menawarkan menu-menu autentik, yakni Okuzono Japanese Dining. Foto dok. Okuzono

jpnn.com, JAKARTA - Penggemar makanan Jepang tidak perlu berburu kuliner jauh-jauh ke Negeri Sakura. Kuliner asli Jepang modern telah hadir di Jakarta, yang menawarkan menu-menu autentik, yakni Okuzono Japanese Dining.

Okuzono Japanese Dining adalah Izakaya Jepang modern yang memadukan keanggunan kuliner dengan keramahan. Berbeda dengan izakaya (kedai makan) tradisional, Okuzono hadir sebagai family izakaya yang ramah untuk semua kalangan. 

"Mulai dari keluarga, profesional, hingga tamu yang datang santai untuk menikmati sake semuanya bisa merasa nyaman dengan sajian Jepang yang berkelas dan bebas babi serta lemak babi," kata Direktur Okuzono Hospitality Group, Nadia Sofiandi dalam keterangannya, Senin (28/4/2025).

Pihaknya juga berinovasi melalui peluncuran kampanye kuliner terbaru “Okuzono Diaries: The UMO Journey”. UMO adalah singkatan dari Umami dan Oishii, dua pilar utama dalam dunia kuliner Jepang yang menggambarkan cita rasa yang menggoda sekaligus memuaskan.

“The Umo Journey menangkap jiwa dari budaya kuliner Jepang yang kami interpretasikan kembali melalui pendekatan musiman dan regional yang relevan dengan selera masa kini,” ujarnya.

Kampanye The UMO Journey memperkenalkan lima menu spesial yang mencerminkan eksplorasi umami dari berbagai daerah Jepang, yakni Hobayaki, Salmon Cream Croquette, Tasmania Beef Shoyu Koji Yaki, Chicken Akakara Nabe dan Shiratama Cream Zenzai yakni hidangan penutup tradisional dari Kyoto dengan bola shiratama dan kacang merah manis.

Head Chef Okuzono Japanese Dining, Shinji Akita menambahkan bahwa umami bukan sekadar rasa, melainkan pengalaman yang menghubungkan kenangan dan perasaan itulah yang ingin Dia hadirkan dalam setiap sajian.

"Saya ingin menyajikan hidangan yang tidak hanya lezat, tetapi juga punya makna. Di Jepang, saat kita merasakan sesuatu yang benar-benar enak, kita spontan berkata ‘umai’ atau ‘oishii’," katanya. (esy/jpnn)

Restoran Jepang Okuzono hadir di Jakarta dengan menawarkan menu autentik, diklaim oishii.


Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Mesyia Muhammad

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |