Siap-Siap, Realme GT 7 Series Akan Meluncur Pekan Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya

8 hours ago 16

Siap-Siap, Realme GT 7 Series Akan Meluncur Pekan Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Realme tengah mempersiapkan smartphone yang akan dirilis secara global di Paris, Perancis, pada Selasa (27/5) mendatang. Foto: Realme

jpnn.com, JAKARTA - Realme tengah mempersiapkan smartphone yang akan dirilis secara global di Paris, Perancis, pada Selasa (27/5) mendatang.

Ponsel bernama Realme GT 7 Series itu akan hadir dengan memiliki keunggulan terumata dalam performa dan efisiensi daya smartphone flagship.

Peluncuran realme GT 7 Series menjadi langkah penting untuk memperkuat reputasi sebagai disruptor teknologi.

GT Series dikenal sebagai pelopor smartphone dengan performa AI terdepan, dan kini kembali dengan terobosan yang lebih impresif salah satunya melalui realme GT 7 Series.

Dijuluki sebagai “Flagship Killer 2025,” ponsel asal Tiongkok itu ditujukan untuk menetapkan standar baru di segmen smartphone flagship dengan kombinasi unik antara performa powerful, efisiensi termal, dan desain yang mencuri perhatian.

Dari siaran pers, Selasa (20/5), Realme GT 7 hadir sebagai perangkat pertama di dunia yang ditenagai oleh MediaTek Dimensity 9400e, chipset terbaru yang dirancang dengan arsitektur all-big-core dan teknologi AI tercanggih.

Dengan skor AnTuTu mencapai 2,25 juta, chipset ini mampu menyaingi prosesor Android paling premium di pasar saat ini, siap menjadikan realme GT 7 menempati posisi Indonesia Top 3 Android Performance Chipset.

Tak hanya powerful, perangkat ini juga efisien, berkat GT Boost, teknologi optimasi performa berbasis AI yang mampu memprediksi beban kerja secara real-time dan mengalokasikan sumber daya dalam hitungan milidetik.

Realme tengah mempersiapkan smartphone yang akan dirilis secara global di Paris, Perancis, pada Selasa (27/5) mendatang.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |