Sprint Race MotoGP Inggris: Podium Tertinggi Pertama Alex Marquez

4 hours ago 12

 Podium Tertinggi Pertama Alex Marquez

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kemenangan Alex Marquez bersama Gresini Racing di MotoGP Inggris 2025. Foto: gresiniracing

jpnn.com, SILVERSTONE - Alex Marquez kembali memperlihatkan kemampuannya dengan merebut podium kemenangan di Sprint Race MotoGP Inggris 2025.

Merupakan podium tertinggi pertama musim ini, sekaligus menjadi koleksi ketiga kemenangan sesi Sprint Race yang sebelumnya diraih pada MotoGP 2023 di Inggris dan Malaysia.

Mengamankan sesi kualifikasi dengan catatan waktu 1:57,542 detik mengelilingi Sirkuit Silverstone sepanjang 5,9 km membuat rider Gresini Racing itu start dari posisi dua.

Dengan memperhatikan momentum Fabio Quartararo yang berada di pole position, serta mewaspadai dua pembalap utama Ducati Lenovo yakni Francesco Bagnaia di posisi tiga dan Marc Marquez posisi empat.

Berkat akselerasi kuat dari Ducati Desmosedici GP24 yang memang sudah kompetitif sejak sesi latihan pertama, membuat Alex bisa menguasai posisi terdepan setelah melewati Quartararo dan memanfaatkan kesalahan Marc di tikungan.

Balapan selama 10 lap tersebut diselesaikan dalam waktu 19 menit, 53,657 detik oleh Alex, dengan meninggalkan Marc di posisi dua hingga 3,511 detik.

“Kami senang Marc dan Pecco menempatkan saya sebagai favorit, tetapi sampai Anda turun ke lintasan, Anda tidak akan pernah tahu di mana posisi Anda sebenarnya."

"Pada balapan sesungguhnya ceritanya akan sangat berbeda, tetapi untuk pertama kalinya saya harus mengatakan bahwa di atas kertas kami dapat berjuang untuk menang dengan Marc. Untuk saat ini, kami akan menikmati kemenangan sprint pertama ini,” ujar Alex Marquez.

Alex Marquez kembali memperlihatkan kemampuannya dengan merebut podium kemenangan di Sprint Race MotoGP Inggris 2025.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |