jpnn.com - Timnas Indonesia akan berjuang pada perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara.
Laga Indonesia vs Korut rencananya digelar di King Abdullah Sports City Hall, Stadium, Senin (14/4/2025) pukul 21.00 malam WIB.
Pelatih Timnas U-17 Indonesia Nova Arianto mengaku tengah mempersiapkan anak asuhnya dengan matang.
Legenda Persib Bandung itu menilai Evandra Florasta dan kawan-kawan diuntungkan dengan waktu recovery yang lebih panjang ketimbang Korea Utara.
Tercatat, terakhir kali Timnas Indonesia bermain ialah melawan Afganistan pada laga pemungkas Grup C, Jumat (11/4/2025) lalu.
Adapun Korea Utara melakoni laga pemungkas Grup D menghadapi Oman, Sabtu (12/4/2025) dini hari WIB.
Punya keuntungan tersendiri membuat pelatih kelahiran 4 November 1979 itu mencoba mempersiapkan hal-hal di luar pertandingan agar membuat anak asuhnya lebih fokus.
"Kami bersyukur para pemain punya waktu panjang istirahat selama satu hari ketimbang Korea Utara," ungkap putra dari Sartono Anwar itu.