jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi asal Singapura, Sezairi merilis sebuah lagu berbahasa Indonesia yang berjudul Kata.
Keputusan merilis karya dengan bahasa Indonesia sangat menarik karena dirinya awalnya sukses dengan lagu-lagu berbahasa Inggris, termasuk mega hit It’s You.
Memilih bahasa Indonesia sebagai ekspresi musikal terbaru merupakan bagian dari aktualisasi Sezairi dalam menelusuri identitasnya.
Dia memiliki darah Indonesia, yakni keluarga ibunya berasal dari Pekalongan, Jawa Tengah, sedangkan keluarga ayahnya berasal dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Hal tersebut membuat Sezairi melihat Indonesia dengan segala kekayaan kultural, termasuk bahasa, adalah bagian tidak terpisahkan dari dirinya.
“Bagi saya, menulis lagu berbahasa Indonesia ini adalah sesuatu yang baru. Ada perasaan seharusnya saya menjadi bagian dari itu. Juga perasaan saya kembali menemukan identitas kultural saya yang hilang. Dalam konteks sesuatu yang baik,” ungkap Sezairi.
Perjalanan Sezairi dalam menggali identitas dirinya berujung dengan komitmen merilis lagu-lagu berbahasa Indonesia.
Kata menjadi satu dari beberapa lagu berbahasa Indonesia dalam albumnya mendatang.