Wuling Hadirkan Deretan Teknologi Terbaru di GIIAS 2025, WFMS hingga MAGIC Battery Pro

8 hours ago 26

Wuling Hadirkan Deretan Teknologi Terbaru di GIIAS 2025, WFMS hingga MAGIC Battery Pro

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Seluruh teknologi Wuling yang disampaikan saat media exclusive day GIIAS 2025 akan digunakan pada produk Wuling yang akan dipasarkan di Indonesia. Foto: Dokumentasi Wuling

jpnn.com, TANGERANG - Wuling Motors memanfaatkan momentum GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 untuk memperkenalkan rangkaian teknologi yang akan menjadi pengembangan produk-produk terbarunya di masa mendatang.

Kehadiran teknologi ini merupakan langkah strategis Wuling dalam menghadirkan solusi mobilitas yang semakin efisien, aman dan terhubung sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia.

Marketing Operation Director Wuling Motors Ricky Christian menyampaikan Wuling selaku produsen otomotif tidak hanya fokus kepada produk, tapi perkembangan teknologi pun menjadi aspek penting yang dapat Wuling kontribusikan untuk pasar Indonesia.

Wuling Hadirkan Deretan Teknologi Terbaru di GIIAS 2025, WFMS hingga MAGIC Battery Pro

Karena itu, di acara GIIAS tahun ini Wuling memperkenalkan teknologi terbaru.

"Teknologi ini dihadirkan guna menjawab kebutuhan konsumen seperti efisiensi, keamanan, dan juga konektivitas dengan kendaraan,” kata Ricky Christian dalam keterangannya, Rabu (23/7).

Dimulai dari Wonder Flexible Modular System (WFMS), platform Wuling yang dikembangkan secara global dan dikembangkan dengan sistem fleksibilitas sehingga dapat digunakan bermacam jenis mesin penggerak seperti ICE, Hybrid dan EV.

Platform ini memberikan manfaat berupa pengalaman berkendara yang berkelas, rangka kendaraan yang semakin kokoh, jarak tempuh lebih jauh sampai dengan pengisian daya secara cepat.

Seluruh teknologi Wuling yang disampaikan saat media exclusive day GIIAS 2025 akan digunakan pada produk Wuling yang akan dipasarkan di Indonesia

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |