jpnn.com, JAKARTA - Selebitas Safa Marwah mengaku bertemu Ridwan Kamil saat sama-sama menghadiri acara buka bersama dengan sebuah komunitas.
Awal pertemuan Safa dan Ridwan Kamil, menjadi salah satu berita artis terheboh di JPNN sepanjang Rabu (31/12).
Sementara itu, pasangan Ridwan Kamil dan Atalia Praratya, ternyata sudah enam bulan tidak tinggal serumah.
Kemudian, Safa Marwah mengaku sedih lantaran namanya dituduh sebagai salah satu selingkuhan Ridwan Kamil.
Pengin tahu lebih lengkapnya? Simak rangkuman beritanya berikut ini:
1. Momen Pertemuan Safa Marwah dan Ridwan Kamil Jadi Sorotan
Dia menyebut bahwa dirinya bertemu suami Atalia Praratya itu saat sama-sama menghadiri acara buka bersama dengan sebuah komunitas motor.
"Kami bertemu dua kali. Salah satunya tahun 2021 di acara buka bersama komunitas motor. Saat itu motor saya sedang viral, dan saya bertemu Bapak Ridwan Kamil. Saya berfoto dengan beliau karena beliau, kan, Gubernur Jawa Barat, siapa yang tidak mau berfoto," ujar Safa Marwah di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, baru baru ini.
Baca selengkapnya: Cerita Safa Marwah soal Pertemuannya dengan Ridwan Kamil, Oh...






















































