Bentor Akan Diganti Becak Listrik, Sultan: Jangan Sampai Mangkrak!

1 week ago 39

Jumat, 19 Desember 2025 – 10:10 WIB

 Jangan Sampai Mangkrak! - JPNN.com Jogja

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dan pihak PT KAI menjajal becak listrik di lingkungan Kepatihan pada Kamis (18/12). Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menerima 50 unit becak listrik dari PT KAI pada Kamis (18/12).

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X ikut menjajal inovasi becak listrik buatan PT KAI tersebut. 

Sultan mengatakan becak listrik itu akan diberikan kepada pengemudi becak motor (bentor) di Yogyakarta. 

"Skemanya, bentor milik warga diserahkan pada kami dan kami musnahkan. Harapan saya, ini bisa terealisasi dengan baik untuk mengurangi populasi bentor dan beban di jalan yang makin padat," kata Sri Sultan.

Menurut Sultan, Pemerintah DIY ingin beralih ke transportasi ramah lingkungan dan menghapus becak motor.

Untuk itu, ia meminta agar ekosistem perawatan teknis harus segera ada sehingga bantuan ini tidak sia-sia nantinya. 

"Jangan sampai begitu ada problem teknis, akhirnya mangkrak. Saya tidak mau itu. Harus ada kemudahan untuk bengkel atau tempat perbaikan," katanya. 

Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Bobby Rasyidin mengatakan bantuan becak listrik yang diberikan nilainya mencapai sekitar Rp 1 miliar.

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X meminta agar infrastruktur perawatan becak listrik disiapkan dengan matang agar kendaraan itu tidak mangkrak.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

Read Entire Article
| | | |