BPS RI Siap Bantu Bali Menggarap Sensus Kebudayaan, Peluang Ekonomi Terbuka

1 day ago 20

Jumat, 18 April 2025 – 07:50 WIB

BPS RI Siap Bantu Bali Menggarap Sensus Kebudayaan, Peluang Ekonomi Terbuka - JPNN.com Bali

Gubernur Bali Wayan Koster bersama Kepala BPS RI Amalia Adininggar Widyasanti bahas rencana sensus kebudayaan di Denpasar, Kamis (17/4). Foto: ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) RI Amalia Adininggar Widyasanti memastikan membantu Provinsi Bali menggarap sensus kebudayaan.

Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan badan statistik harus hadir mendukung kebijakan spesifik yang diperlukan pemerintah provinsi setempat di luar data seragam yang dibuat untuk seluruh Indonesia.

Menurut Kepala BPS RI, landasan ide Pemprov Bali sangat tepat, sebab ia melihat kebudayaan yang membuat Pulau Dewata menjadi unik sehingga perlu digali.

“Secara nasional kami BPS tidak punya survei ataupun sensus budaya, tetapi begitu pemerintah di daerah tertentu dengan keunikan tertentu minta, kami harus hadir,” kata Kepala BPS RI Amalia Adininggar Widyasanti dilansir dari Antara.

Mantan pejabat di Kementerian PPN/Bappenas ini melihat Bali memiliki keunikan perekonomian yang berbeda dengan pendekatan ekonomi nasional.

“Bali ini berbeda dan saya akan mendukung sensus kebudayaan Bali yang bapak gubernur rencanakan, karena disitulah nanti dengan hasil sensus itu bisa betul-betul memberikan intervensi yang tepat,” ujar Amalia Adininggar Widyasanti.

BPS RI melihat lewat sensus kebudayaan akan ada peluang ekonomi yang terbuka, seperti melihat potensi pariwisata dan ekonomi kreatifnya dengan menggali objek yang diteliti, yaitu desa adat.

“Jadi, kalau boleh nanti saya akan dorong untuk membangun dasbor, tetapi nanti harus by name by address (data akurat),” kata Kepala BPS RI.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) RI Amalia Adininggar Widyasanti memastikan membantu Provinsi Bali menggarap sensus kebudayaan yang akan dijalankan pada 2026

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News

Read Entire Article
| | | |