jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Kota Yogyakarta menyediakan fasilitas air minum gratis di kawasan Malioboro.
Fasilitas air siap minum ini tersebar di lima titik di kawasan pedestarian tersebut.
Penambahan fasilitas ini sebagai bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mendukung gaya hidup ramah lingkungan.
Direktur Utama Perumda PDAM Tirtamarta Yogyakarta Dani Darmawan mengatakan masyarakat bisa meminum langsung atau menggunakan botol minum pribadi.
Fasilitas air siap minum berada di di depan Hotel Grand Ina Malioboro, depan Jogja Library Center, depan pintu barat Kepatihan, depan Gedung Agung dan di depan Benteng Vredeburg.
Dani memastikan air minum tersebut telah melalui proses pengolahan yang aman dan memenuhi standar kesehatan.
“Air siap minum ini aman untuk dikonsumsi. Sistem penyaringan dan UV yang digunakan telah sesuai dengan ketentuan Permenkes Nomor 2 Tahun 2023 sehingga kualitas airnya terjamin dan layak konsumsi,” ujarnya.
Selain itu, dilengkapi juga dnegan sistem penyaringan berlapis dan teknologi sinar ultraviolet (UV) yang fungsinya untuk membunuh bakteri serta mikroorganisme berbahaya. (mcr25/jpnn)


















































