Dua Pelajar Tewas Tertabrak Truk Molen di Gunungkidul

12 hours ago 18

Rabu, 29 Oktober 2025 – 10:10 WIB

Dua Pelajar Tewas Tertabrak Truk Molen di Gunungkidul - JPNN.com Jogja

Ilustrasi - Kecelakaan di Jogja yang menewaskan dua pelajar. Foto: dok.JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kecelakaan yang melibatkan dua sepeda motor dan satu truk molen terjadi di Jalan Rongkop-Girisubo, Kabupaten Gunungkidul pada Senin (27/10).

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 14.15 WIB itu menewaskan tiga orang, yaitu dua pengendara motor dan satu orang yang dibonceng.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gunungkidul Ipda Nur Ikhwan mengatakan kecelakaan itu bermula saat dua kendaraan melaju dari arah utara.

Di jalan yang menanjak dan menikung, melaju truk molen dari arah berlawanan.

"Truk molen melaju terlalu ke kanan. Jarak yang terlalu dekat membuat kendaraan menabrak sepeda motor," katanya. 

Ketiga korban tersebut dilaporkan meninggal dunia di tempat kejadian.

Korban tewas dalam peristiwa ini, yaitu MZ (20) dan BDS (21) yang masih berstatus pelajar serta RBS warga setempat. 

Menurut Ikhwan, sopir truk masih diproses pihak kepolisian. (mcr25/jpnn)

Tiga orang tewas tertabrak truk molen di Rongkop, Gunungkidul. Dua korban masih berstatus pelajar.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

Read Entire Article
| | | |