GIAR Siap Jadi Wadah Bagi Generasi Muda Untuk Berkembang

1 day ago 21

GIAR Siap Jadi Wadah Bagi Generasi Muda Untuk Berkembang

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

GIAR (Gunawan Ikhwan Abdurahman dan Rekan) menyatakan kesiapannya menjadi wadah bagi para talenta Gen-Z untuk berkembang. Foto dok GIAR

jpnn.com, JAKARTA - KAP GIAR (Kantor Akuntan Publik Gunawan Ikhwan Abdurahman dan Rekan) menyatakan kesiapannya menjadi wadah bagi para talenta Gen-Z untuk berkembang.

Dengan mengadopsi budaya kerja yang inovatif dan lingkungan yang mendukung transformasi digital, GIAR optimis bisa mencetak generasi akuntan masa depan yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki integritas moral yang tinggi.

"Kami mengundang generasi muda untuk melihat profesi akuntan dengan kacamata baru. Di era PP 43 ini, Anda bukan hanya seorang auditor, Anda adalah arsitek transparansi keuangan
Indonesia," ujar Muhamad Mansur, Partner KAP GIAR.

Dengan diberlakukannya PP Nomor 43 Tahun 2025 dan realisasi Pelaporan Keuangan Satu Pintu, beban tanggung jawab Akuntan Publik (AP) kini menjadi sorotan lintas instansi secara real-time.

Mohamad Mahsun sebagai Ketua Pusat Kajian Akuntansi Forensik Indonesia (PUSAKAFI) mengingatkan agar para praktisi tidak sekali-kali tergiur oleh tawaran atau imbalan yang berada di luar koridor hukum.

"Integritas seorang Akuntan Publik adalah keutamaan. Kami adalah penjaga gerbang kepercayaan publik. Saya menghimbau kepada seluruh rekan profesi, jangan pernah tergiur oleh tawaran-tawaran yang menjanjikan keuntungan sesaat namun menabrak aturan yang sudah ditetapkan Pemerintah. Sekali integritas tergadai, maka karir dan kepercayaan terhadap profesi ini akan runtuh secara sistemik," tegas Mohamad Mahsun.

Mohamad Mahsun menambahkan regulasi baru melalui PP 43/2025 bukan hadir untuk membatasi ruang gerak, melainkan untuk memproteksi para akuntan yang bekerja secara jujur.

Dengan sistem satu pintu, setiap anomali data akan lebih mudah terdeteksi, sehingga kejujuran profesional menjadi perlindungan terbaik bagi seorang akuntan.

GIAR optimis bisa mencetak generasi akuntan masa depan yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki integritas moral yang tinggi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |